-->

ANEKA RESEP MARTABAK TELUR

Martabak Telur Isi Jamur


Bahan-bahan
porsi : 10 potong

1/4 kg jamur tiram
Kulit lumpia jadi
1 tangkai daun bawang
1 butir telur
2 siung Bawang putih
Garam
Merica bubuk

Cara membuat:
  • Tumis bawang putih yang sudah dicincang halus, masukkan merica, dan garam.
  • Setelah bawang putih layu, masukkan jamur tiram (cuci lalu peras sampai kering) dan daun bawang yang sudah dipotong potong
  • Kalau sudah matang, angkat sisihkan.
  • Kocok lepas telur, bumbui garam/penyedap secukupnya.
  • Campur jamur tiram dengan telur, aduk rata. Kemudian tuangkan 1 sendok jamur ke kulit lumpia, bentuk sesuai selera

Martabak Telur Sosis


Bahan-bahan
5 lembar Kulit lumpia
1 buah sosis, potong kecil
4 Sdm Daging giling/cincang
1 buah bawang putih, cincang
3 butir telur
1/4 buah bawang bombay, potong kecil
1 batang bawang prei, iris halus
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu jamut
Secukupnya garam
Secukupnya gula
Secukupnya air

Cara membuat:
  • Siapkan semua bahan yang diperlukan
  • Tumis bawang putih, setelah wangi masukkan daging cincang, sosis, gula, garam dan air. Setelh itu masukkan daun bawang masak hingga air menyusut, angkat
  • Masukkan kedalam mangkok tambahkan 3 butur telur, kocik lepas, masukkan kedalam kulit lumpia dan lipat.
  • Goreng dengan minyak panas, dan api sedang, masak hinga kecoklatan dan angkat.
  • Martabak siap di sajikan

Martabak Telur Kornet

Bahan-bahan:
Secukupnya kulit lumpia
Minyak goreng (utk menggoreng)
Isian martabak :
2 butir telur ayam
200 gr kornet ayam
5 batang daun bawang
1/2 sdm garam
1/4 sdm gula
Secukupnya lada / yang suka bisa diganti cabai rawit dipotong²
1 sdm tepung terigu dicampur air (utk lem kulit lumpia)

Cara membuat:
  • Potong kornet dan daun bawang kecil² lalu goreng sebentar sampai kornet nya matang dan sisihkan
  • Campurkan kornet dengan telur tambahkan gula, garam, dan lada
  • Siapkan kulit lumpia, isi dengan 1 sdm isian kornet tadi lalu rekatkan sisi² kulit lumpia dengan adonan tepung terigu
  • Sambil panaskan minyak untuk menggoreng, setelah siap lumpia tinggal digoreng
  • Goreng dengan api sedang supaya matangnya merata, setelah matang, angkat lalu tiriskan dan siap disajikan

0 Response to "ANEKA RESEP MARTABAK TELUR"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel