-->

RESEP BUBUR MENGGUH

Resep Bubur Mengguh

Bahan-bahan:
150 gr Beras
50 gr Ayam
3 gr Daun Salam
5 gr Lengkuas dimemarkan
15 gr Kacang panjang potong 3 cm
40 gr Kacang tanah goreng
600 ml Air
300 ml Santan kental
20 ml Minyak untuk menumis

Bumbu yang dihaluskan:
5 gr Bawang merah 0,5 gr Merica
3 gr Bawang putih 0,5 gr Ketumbar
6 gr Cabai merah besar 0,5 gr Garam
3 gr Kunyit Bakar 2 gr Kemiri

Bahan Urap:
6 gr Cabai Merah 5 gr Gula merah
3 gr Bawang putih 2 gr Garam
2 gr Kencur 20 gr Kelapa setengah tua parut
2 gr Daun Jeruk purut 25 gr Kacang panjang, potong 3 cm dan direbus

Cara Membuat:

Urapan:
  • Cabai merah, bawang putih, kencur, gula merah dan garam lalu dicampur dengan kelapa parut dan daun keruk, aduk rata. 
  • Campur kacang panjang dengan bumbu urapan. 

Bubur:
  • Bumbu yang dihaluskan ditumis hingga harum lalu daging dimasukkan dengan ayam, daun salam dan lengkuas. 
  • Ditambahkan air dan masak hingga ayam empuk. Angkat, lalu disuwir-suwir. 
  • Beras dimasukkan ke dalam air rebusan ayam. Masak hingga beras lunak, lalu tuangkan santan. Masak hingga kuah berkurang. Kacang panjang dimasukkan hingga menjadi bubur kertil, angkat. 
  • Bubur dimasukkan bersama urap kacang panjang ke dalam mangkuk. Taburi dengan ayam suwir dan kacang tanah. Sajikan bubur selagi hangat. 

0 Response to "RESEP BUBUR MENGGUH"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel